JFC Bakal Bikin Heboh Chingay Parade Wakili Indonesia

 Kalifa Diyantama, Art Director JFC mengungkapkan, JFC di bulan Februari tahun 2025 ini tampil luarbiasa dihadapan pengunjung Chingay Parade, Singapura

MEMOPOS.co.id,Jember - Kabar menggembirakan datang dari Jember Fashion Carnival (JFC), karnaval berkelas dunia itu tak lama lagi di awal bulan Pebruari 2025 ini, dipastikan terbang menuju ke Singapura.

Lawatan JFC ke negara bekas jajahan Inggris itu untuk memeriahkan Chingay Parade, tak tanggung-tanggung tercatat ada 40 kostum dan 2 official akan tampil apik dihadapan pengunjung acara tersebut.

Hal itu dijelaskan Kalifa Diyantama, Art Director JFC, kepada Memo Pos.Menurut Tama sapaan akrab pemuda berkulit putih dan berkacamata itu, JFC tampil mewakili Indonesia dan untuk kesekian kali.

"JFC akan berangkat ke Singapura tanggal 3 Pebruari 2025, disana kita akan melakukan gladi bersih di F-1 Building dan tanggal 7 Februari 2025 baru tampil dihadapan publik Singapura."kata Tama.

Diterangkan pula oleh Tama, JFC unjuk kebolehan di acara itu karena pihak pemerintah Singapura meminta kepada Kedutaan Besar Repubilk Indonesia (KBRI), agar karnaval busana spektakuler asal Jember itu bisa hadir di Chingay Parade.

Sementara itu, Budi Setiawan, Presiden JFC menerangkan, tahun 2014 merupakan tahun pertama JFC unjuk kebolehan di Chingay Parade dan berlanjut di tahun 2015 dan 2016 lalu dan itu sangatlah membanggakan.

"Sebelum JFC ke Singapura untuk mengisi acara parade tersebut, kita telah menemui Pak Hendy bupati Jember terkait acara ini tanggal 15 Januari 2025 lalu, serta berharap JFC bisa tampil memukau."papar dia.

Budi Setiawan sadar bila JFC berada di Singapura sekaligus membawa misi promosi wisata, di perhelatan JFC tahun 2025 ini diharapkan tidak sedikit warga Singapura melihat langsung JFC di Jember.(*)


Reporter:Winardyasto.HariKirono

Related

Headline 6900831644286395278

Posting Komentar

emo-but-icon

Follow Us

Hot in week

Recent

Comments

Kasat Lantas Beserta Staf Mengucapkan Selamat Hari Natal Dan Tahun Baru 2025

Side Ads

Text Widget

Connect Us

item