Plt Kepala Bapperida Lebak Dorong Kepemimpinan Berbasis Aksi di Kalangan Siswa Sekolah Rakyat

Istimewa

MEMOPOS.co.id,Lebak - Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Kabupaten Lebak, Widy Ferdian, S.P., M.A, berbagi pengalaman dan gagasan mengenai kepemimpinan berbasis aksi (action leadership) kepada siswa Sekolah Rakyat Menengah Atas (SRMA) 34 Lebak, Jumat (23/1/2026). 

Di hadapan sekitar 100 siswa, Widy menegaskan bahwa kepemimpinan masa depan harus dibangun dari karakter yang kuat, bukan semata-mata jabatan atau posisi.

“Kepemimpinan sejati lahir dari karakter. Integritas, pengetahuan, kemampuan berkomunikasi, dan sikap amanah adalah fondasi utama yang harus dimiliki oleh setiap calon pemimpin,” ujar Widy Ferdian.

Ia menjelaskan, karakter kepemimpinan tidak terbentuk secara instan, melainkan melalui proses panjang yang dimulai dari hal-hal kecil dan sederhana dalam kehidupan sehari-hari.

“Pemimpin besar tidak selalu dimulai dari langkah besar. Ia tumbuh dari kebiasaan kecil yang dilakukan dengan konsisten dan penuh tanggung jawab,” katanya.

Lebih lanjut, Widy menekankan pentingnya konsep action leadership, yakni kepemimpinan yang tidak berhenti pada perencanaan dan wacana, tetapi mampu diwujudkan melalui tindakan nyata.

“Anak-anak muda hari ini harus berani bertindak. Bukan hanya pintar menyusun rencana, tetapi juga mampu mengeksekusi ide, memimpin perubahan, dan memberi teladan bagi lingkungannya,” tegasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Widy juga mengajak para siswa Sekolah Rakyat untuk mengambil peran strategis sebagai pelopor Lebak Hegar, dengan menciptakan lingkungan yang bersih, indah, dan sehat.

“Mulailah dari sekolah, dari rumah, dan dari diri sendiri. Jika generasi muda peduli pada lingkungan, maka Lebak Hegar bukan sekadar slogan, tetapi menjadi budaya,” ucap Widy.

Ia berharap lulusan Sekolah Rakyat dapat menjadi SDM unggul yang adaptif, solutif, dan berdaya saing, serta mampu menjawab tantangan pembangunan di masa depan.

“Sekolah Rakyat disiapkan untuk melahirkan generasi yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga matang secara karakter dan kepemimpinan,” pungkasnya.

Upaya tersebut sejalan dengan kolaborasi pemerintah pusat dan Pemerintah Kabupaten Lebak dalam mewujudkan visi Lebak RUHAY (Rukun, Unggul, Hegar, Aman, dan Yakin) sebagai arah pembangunan daerah yang berkelanjutan dan berorientasi pada kualitas manusia.(Rls)



(Nurjen)

WhatsApp Bagikan ke WhatsApp Facebook Twitter Instagram

Related

Metropolis 6471695445584536543

Posting Komentar

emo-but-icon

Follow Us

Kang Mas Hariyanto Tingkat 2 Pembina Wilayah Patrang

Kasat Lantas Serta Jajarannya Mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1446 H

Selamat dan Sukses Kepada Bupati dan Wakil Bupati Jember Periode 2025 - 2030

Hot in week

Recent

Comments

Ketua Cabang PSHT Jember Mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1446 H -2025

SEKRETARIAT DPRD BLORA MENGUCAPKAN SELAMAT JARI JADI KABUPATEN BLORA KE - 276

Side Ads

Text Widget

Connect Us

item