1 Orang Nyawa Melayang Akibat Laka Lantas, Satlantas Polres Serang Kota Olah TKP

Polisi Saat Olah TKP

MEMOPOS.com,Serang Kota - Satuan Lalu Lintas Polres Serang Kota Polda Banten olah TKP Kecelakaan lalu lintas yang terjadi diJalan raya Akses menuju Perum Citra Land tepatnya di Kelurahan Serang Kecamatan Serang Kota Serang, Kamis (16/09/2021).

Kapolres Serang Kota AKBP Maruli Ahiles Hutapea, S.IK., M.Si., melalui Kasat Lantas Polres Serang Kota Polda Banten, AKP Irfan Abdul Gofar,  S.IK., mengatakan, Ketika Kendaraan sepeda motor Honda Supra Fit No Pol A 4597 PG dikendarai M. Rizki membonceng M. Rama Anggara sebelum kejadian berjalan dari arah gerbang Perumahan Citra Land Ciracas.

"Diduga kendaran dengan kecepatan tinggi, tiba ditempat kejadian di jalan menikung kendaraan sepeda motor Honda Supra Fit No Pol A 4597 PG hilang kendali kemudian menabrak pembatas median jalan terjatuh dan masuk kelajur berlawanan,"kata AKP Irfan, saat dikonfirmasi.

Akibat kejadian kecelakaan lalu lintas tersebut pengendara sepeda motor Honda Supra Fit No Pol A 4597 PG, M. Rizki mengalami luka berat dan meninggal dunia ditempat kejadian.

"Sedangkan penumpang sepeda motor, M. Rama Anggara  mengalami luka-luka kemudian dievakuasi ke RSUD dr. drajat prawiranegara untuk mendapatkan perawatan," jelas AKP Irfan.

Kendaraan yang terlibat mendapatkan kerusakan diamankan dikantor unit Laka Lantas Polres Serang Kota untuk proses penyelidikan lebih lanjut.

"Motor sudah kita amankan di unit Laka Satlantas Polres Serang Kota,” tukasnya. 


(Harun/Humas Polres Serang Kota).

Related

Metropolis 6894966145952495318

Posting Komentar

emo-but-icon

Follow Us

Kang Mas Hariyanto Tingkat 2 Pembina Wilayah Patrang

Kasat Lantas Serta Jajarannya Mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1446 H

Selamat dan Sukses Kepada Bupati dan Wakil Bupati Jember Periode 2025 - 2030

Hot in week

Recent

Comments

Ketua Cabang PSHT Jember Mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1446 H -2025

SELAMAT DAN SUKSES ATAS DILANTIKNYA BUPATI DAN WAKIL BUPATI BLORA PERIODE 2025 - 2030

Side Ads

Text Widget

Connect Us

item