Harimau Blambangan Divonis 3 Tahun Penjara, Langsung Mukul Dan Serang Hakim

M.Yunus Wahyudi Aktifis Anti Masker Saat Menyerang Hakim Setelah Difonis 3 Tahun Penjara

MEMOPOS.com,Banyuwangi - Sidang vonis M. Yunus Wahyudi atau biasa dikenal si Harimau Blambangan terdakwa kasus informasi hoax terkait Covid-19 di Pengadilan Negeri Banyuwangi berlangsung ricuh pada Kamis, (19/8/2021). Aktifis anti masker tersebut emosi mencoba menyerang ketua majelis persidangan karena tak terima dirinya  divonis 3 tahun penjara.

Dari pantauan MEMOPOS saat menyaksikan jalannya persidangan yang dipimpin oleh Hakim Khamozaro Waruwu SH. MH, ini mendapat penjagaan ketat dari puluhan personel Polresta Banyuwangi. Saat hakim ketua membacakan vonis kurungan penjara 3 tahun, dikurangi masa tahanan ini, Yunus langsung mengamuk dan mencoba memukul Hakim Khamozaro yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Pengadilan Negeri Banyuwangi.

Beruntung, polisi yang mengawal jalannya persidangan langsung sigap mencegah dan memegang Yunus yang sudah meloncat ke meja Hakim. Selain itu polisi lainya langsung mengevakuasi Hakim beserta JPU sambil berupaya membujuk terdakwa beserta massa pendukungnya yang emosinya tidak terbendung.

“Hakim ***”, teriak Yunus saat dibawa keluar ruangan sidang oleh beberapa polisi.

Muhammad Sugiono, SH kuasa hukum M Yunus Wahyudi menyayangkan aksi tak terpuji kliennya. Kendati demikian, ia dan tim kuasa hukum Yunus lainya mencoba memperjuangkan upaya pembelaan hukum kliennya tersebut.

“Kami akan berupaya banding. Namun kembali lagi dengan keinginan keluarga terdakwa. Menerima atau tidak putusan 3 tahun penjara itu,” terang Muhammad.(Im)

WhatsApp Bagikan ke WhatsApp Facebook Twitter Instagram

Related

Headline 3558267318037169943

Posting Komentar

emo-but-icon

Follow Us

Kang Mas Hariyanto Tingkat 2 Pembina Wilayah Patrang

Kasat Lantas Serta Jajarannya Mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1446 H

Selamat dan Sukses Kepada Bupati dan Wakil Bupati Jember Periode 2025 - 2030

Hot in week

Recent

Comments

Ketua Cabang PSHT Jember Mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1446 H -2025

SELAMAT DAN SUKSES ATAS DILANTIKNYA BUPATI DAN WAKIL BUPATI BLORA PERIODE 2025 - 2030

Side Ads

Text Widget

Connect Us

item