3 Faktor Investor Sulit Masuk di Blora, Menurut Abdullah Aminudin

 

MEMOPOS.co.id, Blora - Anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah komisi B, H. Abdullah Aminudin menggelar Focus Group Discussion (FGD) di Resto Mr.Green Blora, Kamis (23/1/2025).

Acara yang dirangkum dengan tasyakuran atas dilantiknya Aminudin menjadi DPRD provinsi Jawa Tengah Fraksi PKB, kali ini kita membahas berbagai isu-isu ekonomi, dan meminta awak media yang hadir menyampaikan pesan-pesan dan aspirasinya sebagai mitra kerja yang baik. 

Berbagai masukan dari masyarakat, Aminudin mengungkapkan 3 hal dari investor sulit untuk masuk di Blora, sedangkan di kota-kota kabupaten tetangga investor gampang sekali untuk masuk. 

"Kita lihat saja kota-kota tetangga, banyak pabrik-pabrik yang sudah berdiri, sebagai contoh Grobogan, Rembang yang sudah mulai banyak dimasuki investor dari luar." Ucap Aminudin

Menurut Aminudin, banyak mafia tanah adalah salah satu yang membuat investor sulit masuk di Blora, tentunya mempersulit proses pembebasan lahan. "Maka dari itu harus segera kita bereskan." Ujarnya

Yang kedua, terkait dengan upah minimum Kabupaten/kota (UMK) yang terbilang cukup tinggi bagi para investor yakni; dan itu masuk sepuluh besar se-Jawa Tengah. Namun, rendah untuk para pekerja yang ada di Blora. 

"Kalau ini kami masih bisa siasati melalui dinas Tenaga kerja yang mungkin bisa membuat regulasi khusus untuk para investor." 

Lalu yang ketiga, letak geografis kabupaten Blora juga mempengaruhi. tetapi Ia yakin pada masa Bupati Arief dengan Gebrakan pembangunan infrastruktur jalan yang luar biasa menurutnya cukup memadai untuk menarik investor yang akan datang.

"Tapi saya kira,  dengan kebijakan pak Arief (Bupati Blora) dengan seluruh sarana infrastrukturnya memadai, dan nanti akan kami bantu  mendorong kewajiban dari provinsi. Maka dari itu menurut saya letak geografis tidak akan jadi masalah karena aksesnya sudah lebih mudah." Jelasnya

Lanjut, Aminudin mengatakan untuk mempercepat menarik investor ke Blora, Pemkab dengan malalui Dinas-dinas terkait untuk membuat SOP sederhana, mempermudah, dan praktis yang tentunya disenangi para investor.

" Saya kira praktis, mudah, dan ekonomis menjadi hal yang  bisa menarik para investor. Kemudian kami akan terus mengarahkan dan mendorong investor-investor dari luar, melalui jaringan jaringan kami dari provinsi  sehingga bisa melirik masuk di Blora." pungkasnya


(Ardy/Yan) 

Posting Komentar

emo-but-icon

Follow Us

Hot in week

Recent

Comments

Kasat Lantas Beserta Staf Mengucapkan Selamat Hari Natal Dan Tahun Baru 2025

Side Ads

Text Widget

Connect Us

item