Pelawangan Pantai Grajagan Hantam Kapal Mekar Jaya Dan Basarnas Mencari 3 Nelayan Yang Tenggelam

Basarnas sedang menyisir 3 nelayan yang hilang saat Prahu Mekar Jaya dihantam ombak pantai Grajagan

MEMOPOS.co.id,Banyuwangi - Pos Basarnas Banyuwangi menerjunkan tim untuk mencari keberadaan tiga nelayan yang hilang tenggelam di perairan Pantai Grajagan, Kecamatan Purwoharjo, Kabupaten Banyuwangi, Rabu (6/9/2023).

Pencarian melibatkan unsur instansi lain dan nelayan setempat.Koordinator Pos Basarnas Banyuwangi, Wahyu Setia Budi mengatakan, pihaknya menerima laporan kapal nelayan tenggelam sekitar pukul 06.40 WIB.

"Kami memberangkatkan tim pukul 07.00 WIB, dengan waktu tempuh menuju lokasi dari kantor Pos Basarnas sekitar 2 jam," Jelas Wahyu.

Lebih lanjut Wahyu menjelaskan tim pencari,akan memfokuskan pencarian hari pertama di lokasi sekitar kapal tenggelam. Hal itu dilakukan sebab pihaknya menduga korban tenggelam masih belum terseret jauh dari lokasi kejadian.

"Untuk pencarian hari ini, difokuskan di lokasi kejadian dengan radius antara 1-2 nautical mile (nm),"Tambah Wahyu.

Diberitakan sebelumnya, perahu nelayan pengangkut 27 orang tenggelam di perairan Pantai Grajagan, Kecamatan Purwoharjo, Kabupaten Banyuwangi, Rabu (6/9/2023) dini hari.

Hingga pukul 09.00 WIB, empat nelayan ditemukan tewas dan tiga lainnya masih dalam pencarian.

Kapolsek Purwoharjo, AKP Budi Hermawan mengatakan, perahu yang tenggelam berjenis slerek bernama Mekar Jaya. Perahu itu milik warga setempat. Perahu tenggelam saat hendak pulang dari melaut.

"Pada saat memasuki pintu masuk pelabuhan, perahu tergulung ombak besar," Ungkap Kapolsek Budi.

Akibat gulungan ombak besar itu, perahu terbalik. Para penumpangnya berupaya untuk menyelamatkan diri. Sayangnya, tak semua nelayan berhasil selamat. Pada awal-awal perahu tenggelam, hanya 20 nelayan yang berhasil menyelamatkan diri.


Budi menjelaskan, empat nelayan yang tewas tenggelam adalah Sukar (65), warga Purwoharjo; Marno (60), warga Muncar; Toso (55), warga Srono; dan Wakik (35), warga Kabupaten Jember.

Sementara tiga korban yang belum ditemukan adalah Tolib (55), warga Bojonegoro; Dorik (60), warga Cluring, Banyuwangi; dan To (30), warga Purwoharjo.

Kapolsek menambahkan, perahu yang terbalik saat ini masih berada di pinggiran pantai. Sementara tim pencari saat berupaya untuk menemukan tiga nelayan yang hilang.

"Korban meninggal dunia dibawa ke kediaman masing-masing untuk dimakamkan,"Pungkasnya.(Im)

Related

Headline 302510921056297054

Posting Komentar

emo-but-icon

Follow Us

Kang Mas Hariyanto Tingkat 2 Pembina Wilayah Patrang

Kasat Lantas Serta Jajarannya Mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1446 H

Selamat dan Sukses Kepada Bupati dan Wakil Bupati Jember Periode 2025 - 2030

Hot in week

Recent

Comments

Ketua Cabang PSHT Jember Mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1446 H -2025

SELAMAT DAN SUKSES ATAS DILANTIKNYA BUPATI DAN WAKIL BUPATI BLORA PERIODE 2025 - 2030

Side Ads

Text Widget

Connect Us

item