Warga Singolatren Dikagetkan Kakek 63 Tahun Gantung Diri

Evakuasi Kakek Oleh Petugas Dalam Rumahnya

MEMOPOS.com,Banyuwangi - Seorang kakek berusia 63 tahun di Banyuwangi, Jawa Timur, ditemukan tewas gantung diri.

Kakek bernama Sampurno (63), warga Desa Singolatren, Kecamatan Singojuruh itu gantung diri di rumahnya pada Rabu 19 Januari 2022.

Kematian Kakek Sampurno diketahui oleh salah satu putranya, Riyan Imam Rosadi (32), sekitar pukul 08.00 WIB.

Waktu itu, saksi berjalan kaki melalui samping utara rumah dengan tujuan memberi makan kepada sang ayah. Rutinitas ini dilakukan Riyan Imam Rosadi setiap hari sejak ibunya menjadi TKW di luar negeri.

Kapolsek Singojuruh AKP Abdul Rohman menceritakan, ketika saksi akan masuk ke dalam kamar yang ditempati sang ayah, pintunya keadaan terkunci.

"Saksi berusaha memanggil serta mengetok pintu berulang kali, namun tidak ada jawaban," terang AKP Abdul Rohman.

Riyan Imam Rosadi yang menaruh curiga berusaha mengintip dari lubang kecil di pintu kamar. Saat itu saksi melihat bapaknya sudah keadaan gantung diri.

Anak korban ini langsung teriak minta tolong kepada warga sekitar. Datanglah dua warga, Solihin dan Zaenal Abidin ke lokasi," imbuh Kapolsek Singojuruh.

Peristiwa itu kemudian dilaporkan oleh Zaenal Abidin ke tiga pilar Desa Singolatren guna meminta bantuan.

"Jasad korban kemudian dibawa ke Puskesmas Singojuruh," tambah AKP Abdul Rohman.

Hasil pemeriksaan medis, korban dinyatakan meninggal dunia dan pihak keluarga menyatakan menerima. Sehingga tidak dilakukan langkah autopsi. (Im)

WhatsApp Bagikan ke WhatsApp Facebook Twitter Instagram

Related

Hukum Kriminal 7609612794152563147

Posting Komentar

emo-but-icon

Follow Us

Kang Mas Hariyanto Tingkat 2 Pembina Wilayah Patrang

Kasat Lantas Serta Jajarannya Mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1446 H

Selamat dan Sukses Kepada Bupati dan Wakil Bupati Jember Periode 2025 - 2030

Hot in week

Recent

Comments

Ketua Cabang PSHT Jember Mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1446 H -2025

SELAMAT DAN SUKSES ATAS DILANTIKNYA BUPATI DAN WAKIL BUPATI BLORA PERIODE 2025 - 2030

Side Ads

Text Widget

Connect Us

item