Kapolda Banten Terima Kunker Tim Peneliti Kompolnas

Kapolda Banten Saat Terima Kunjungan Tim Peneliti Kompolnas

MEMOPOS.com,Serang - Kapolda Banten terima kunjungan kerja rombongan Kompolnas dalam rangka penelitian tentang, Penguatan Kompetensi Penyidik Guna Mendukung Penegakan Hukum yang Presisi, bertempat di ruang Perjamuan Polda Banten, Jl. Syech Nawawi Al Bantani No. 76 Kota Serang, Rabu (22/09/2021).

Pada kesempatan tersebut, Ketua Tim peneliti Kompolnas Dr. Albertus Wahyurudhanto, M.Si dan rombongan disambut langsung oleh kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto beserta Irwasda Polda Banten Kombes Pol Ady Soeseno.

Tim Peneliti Kompolnas kunjungi Polda Banten dalam rangka melakukan penelitian tentang “Penguatan Kompetensi Penyidik Guna Mendukung Penegakan Hukum yang Presisi."

Dalam kegiatan tersebut Ketua Tim Peneliti Kompolnas Dr. Albertus Wahyurudhanto, M.Si mengatakan bahwa penegakan hukum merupakan pelaksanaan dari strategi pendekatan represif sebagai upaya penegakan hukum yang dilakukan oleh aparat penegak hukum, yang tidak terlepas dari tindakan hukum dan nilai-nilai dasar pembentukan hukum itu sendiri.

“Tujuan hukum akan tercapai jika didukung oleh petugas hukum yang memiliki kompetensi mencakup pengetahuan, keterampilan dan sikap, yang dalam hal ini kita akui polri masih memiliki keterbatasan terkait jumlah sdm guna mengoptimalkan kinerja layanan kepolisian bidang penegakan hukum, sehingga dapat mewujudkan kualitas layanan prima secara komperhensif,” ucap Albertus.

Dalam sambutannya, Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto juga menyambut hangat kedatangan Tim Peneliti Kompolnas di Polda Banten.

"Merupakan suatu kehormatan bagi polda banten dengan adanya kegiatan kunjungan kerja anggota Kompolnas, semoga dengan adanya giat penelitian yang dilakukan oleh Tim Kompolnas diharapkan dapat berkontribusi menjadi bagian yang tidak terpisahkan dalam pengambilan kebijakan terkait penguatan kompetensi penyidik guna mendukung penegakan hukum yang presisi," tutup Rudy.


(Harun/Bidhumas)

Related

Metropolis 8513983089185273817

Posting Komentar

emo-but-icon

Follow Us

Kang Mas Hariyanto Tingkat 2 Pembina Wilayah Patrang

Kasat Lantas Serta Jajarannya Mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1446 H

Selamat dan Sukses Kepada Bupati dan Wakil Bupati Jember Periode 2025 - 2030

Hot in week

Recent

Comments

Ketua Cabang PSHT Jember Mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1446 H -2025

SELAMAT DAN SUKSES ATAS DILANTIKNYA BUPATI DAN WAKIL BUPATI BLORA PERIODE 2025 - 2030

Side Ads

Text Widget

Connect Us

item