ASN Polda Banten Gelar Donor Darah Memperingati HUT Korpri ke-54
MEMOPOS.ck.id,Serang - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke-54, Aparatur Sipil Negara (ASN) Polda Banten menggelar kegiatan donor darah dengan mengusung tema “Bersatu, Berdaulat, Bersama KORPRI dalam Mewujudkan Indonesia Maju”. Kegiatan tersebut bertempat di Aula Serbaguna Polda Banten pada Kamis (27/11).
Pelaksanaan donor darah tersebut merupakan hasil kerja sama antara ASN Polda Banten dengan PMI serta Biddokkes Polda Banten, dan turut dihadiri oleh Kapolda Banten Irjen Pol Hengki, didampingi Wakapolda Banten Brigjen Pol Dr. Hendra Wirawan dan Pejabat Utama Polda Banten.
Dalam kesempatannya, Kapolda Banten menyampaikan tujuan kegiatan tersebut. “Kegiatan ini diselenggarakan sebagai wujud nyata kontribusi Korpri Polda Banten kepada masyarakat. Donor darah tidak hanya bermanfaat bagi penerima, tetapi juga memberi dampak positif bagi kesehatan pendonor,” ujar Kapolda.
Selanjutnya, Irjen Pol Hengki menyampaikan bahwa kegiatan donor darah tersebut menargetkan sekitar 200 kantong darah. “Kegiatan ini menargetkan sekitar 200 kantong darah dalam kegiatan donor darah ini, semoga darah yang kita donorkan pada hari ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” ucapnya.
Kegiatan donor darah ini sekaligus menjadi wujud nyata kepedulian ASN Polda Banten terhadap masyarakat sekaligus memperkuat semangat Korpri dalam mendukung program kesehatan nasional. (Bidhumas).
(Nurjen)
