Kegiatan Sosial Mulai Bagi-Bagi Semen Hingga Donor Darah Digelar LSM Gerpas Peringati Hari Jadi

 Jumadi Made ikut mendonorkan darah di hari ulangtahun LSM GERPAS, ia mengaku telah terbiasa mendonorkan darah

MEMOPOS.co.id,Jember - Memakai kaos warna hitam dan bertuliskan Gerakan Pemuda Aksi Sosial (GERPAS) dibagian punggung, puluhan pemuda mulai pagi Minggu (27 Oktober 2024), tampak sibuk mempersiapkan berbagai acara.

Maklumlah, GERPAS di hari ini sedang berulangtahun.Selain hiburan, organisasi kepemudaan itu telah mempersiapkan serangkaian acara seperti kegiatan sosial seperti donor darah dan berbagi semen.

Hal itu seperti dikatakan oleh Fajar Saiful Azhari, Ketua GERPAS.Pria tersebut mengungkapkan, tahun 2024 ini GERPAS berusia 12 tahun dan anggota semakin terus bertambah sehingga terjalin kekompakan.

"Tidak ada kemewahan sama sekali saat GERPAS berulang tahun, sederhana namun tetap bermakna.Semua didanai oleh anggota, mereka satu sama lain tetap kompak."ucap Azhari.

Selain kegiatan hiburan  musik dangdut di malam hari, di pagi hari dilangsungkan kegiatan donor darah dan berbagi semen untuk membantu pembangunan rumah keluarga kurang mampu.

Dalam kegiatan donor darah itu, tercatat ada 50 orang anggota LSM GERPAS ikut mendonorkan darah.Itupun jumlah mereka dibatasi, padahal ada 100 orang lebih akan ikut serta donor darah.

Di acara donor darah itu, paling awal naik diatas bis Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Jember adalah Jumadi Made.Ia tak lain juga anggota LSM GERPAS tersebut, ia mengaku seringkali berpartisipasi.

"Donor darah bukan sekali ini aku ikuti, jadi tidak takut saat diambil darah.Donor darah ini bikin tubuh selalu fit, itu disadari betul oleh anggota LSM GERPAS, karena itu mereka sangat antusias untuk donor."tegas Jumadi.

Kehadiran PMI di Jalan Kaca Piring, Kelurahan Gebang, Kecamatan Patrang, memantik keinginan Slamet Hariadi wartawan Jempolindo untuk datang dan ikut serta di aksi sosial kemanusiaan tersebut.

"Begitu dengar LSM GERPAS menggelar donor darah, langsung saya kesini untuk diambil darah dan akan diberikan kepada orang membutuhkan darah.Mumpung ada kesempatan, langsung ikut donor."ucap Slamet.(*)


Reporter: Winardyasto HariKirono

Related

Headline 6718403151966126201

Posting Komentar

emo-but-icon

Follow Us

Hot in week

Recent

Comments

Kasat Lantas Beserta Staf Mengucapkan Selamat Hari Natal Dan Tahun Baru 2025

Side Ads

Text Widget

Connect Us

item